Wisata Kuliner di Indonesia dengan resep masakan indonesia maupun mancanegara. Temukan ragam kuliner indonesia di www.kulineri.com

Resep Cara Membuat Tahu Petis

Artikel terkait : Resep Cara Membuat Tahu Petis

Resep Cara Membuat Tahu Petis
Resep Cara Membuat Tahu Petis

Resep Cara Membuat Tahu Petis - Apa yang anda pikirkan ketika mendengar kata "petis"? rujak, tahu dan telur adalah makanan yang sering disandingkan dengan petis. Petis sendiri adalah penyedap makanan berbahan dasar ikan, udang, kupang atau sapi berbentuk pasta berwarna cokelat kehitaman karena penambahan gula merah yang dikaramelisasi dan beraroma menyengat. Tidak seperti terasi, meskipun sama-sama berfungsi sebagai penyedap yang beraroma tajam, petis memiliki rasa yang cenderung manis. Petis sendiri biasanya terkenal di daerah jawa timur dan madura. Untuk kali ini kulineri.com akan membagikan masakan yang bisa digabungkan dengan petis dan menjadi jajanan wajib di kota Semarang yaitu Tahu Petis, berikut adalah resepnya :

Resep Tahu Petis

12 potong tahu pong siap goreng
500 ml minyak goreng bimoli
1/4 sdt garam
25 gram cabai rawit hijau
2 buah cabai keriting
3 siung bawang putih
4 buah bawang merah
1 sdt garam
2 sdt gula pasir
2 sdm petis
400 ml air
1 sdm tepung tapioka

Cara Membuat Sambal Petis

  • Panaskan Minyak, goreng tahu hingga matang. Angkat dan tiriskan. Taburkan sedikit garam
  • Haluskan cabai merah dan bawang, masukan kedalam panci. tambahkan garam, gula, air dan petis.
  • Masak dan aduk rata hingga mendidih. Tambahkan tepung tapioka sebagai pengental. Angkat, sisihkan
  • Belah tahu goreng lalu oleskan sambal petis. Hidangkan dengan cabai rawit hijau. atau jika suka dihidangkan terpisah antara petis dan tahu juga sama nikmatnya

Spesial untuk sahabat kulineri.com, kami akan membagikan bonus satu buah resep lagi yang menggunakan petis sebagai bahannya. yaitu telur petis. Telur petis biasanya disajikan pada hari raya lebaran tetapi untuk lauk makan sehari-haripun sangat bisa diaplikasikan. berikut adalah resepnya :
Resep Cara Membuat Tahu Petis
Resep Cara Membuat Tahu Petis

Resep Telur Petis

6 butir telur rebus kupas kulit
2 sdm petis udang
15 buah cabai rawit merah, memarkan\
3/4 sdt garam
300 ml santan dari 1/2 butir kelapa
2 sdm minyak untuk menumis
Minyak untuk menggoreng
5 butir bawang merah
3 siung bawang putih
4 buah cabai rawit
1 cm kunyit, bakar

Cara membuat Telur Petis

  • Goreng telur rebus samapi berwarna kuning kecokelatan. Angkat dan tiriskan
  • Haluskan bawang, cabai rawit dan kunyit. Tumis hingga harum
  • Masukan petis dan cabai merah, aduk rata.
  • Masukan telur dan tambahkan garam. Aduk rata
  • Tambahkan santan, aduk dan masak hingga matang dan meresap. Sajikan
Artikel Resep Cara Membuat Tahu Petis ini dibuat oleh Kuliner Indonesia di www.kulineri.com

Terima kasih telah berkunjung di Resep Cara Membuat Tahu Petis

Mendapat rating 4.5 Dari 10 ulasan - 2h 45min

Jae

Artikel Kuliner Indonesia | Resep Masakan Indonesia | Kuliner di Indonesia Lainnya :

Copyright © 2015 Kuliner Indonesia | Resep Masakan Indonesia | Kuliner di Indonesia